Seni Budaya

Pakaian Adat Lampung dan Penjelasannya

Salah satu provinsi yang terdapat di pulau Sumatera adalah Lampung. Lampung ini juga berbatasan langsung dengan pulau Jawa. Letaknya yamg berdampingan dengan pulau Jawa tersebut membuat Lampung  pada masa dahulu menjadi salah satu tujuan transmigrasi penduduk dari Jawa. 

Hal ini menyebabkan penduduk yang menghuni provinsi ini sangat beraneka ragam atau heterogen. Ada bebeberapa suku yang mendiami daerah lampung tersebut, sebut saja seperti suku Jawa, Sunda, Bali, Batak dan juga suku Lampung itu sendiri.

Oleh karena keberagaman masyarakat penghuni daerah Lampung tersebut, maka tentunya kebudayaan yang terdapat pada provinsi ini juga beragam.  Dan jika kita berbicara mengenai kebudayaan pasti kita juga akan membahas mengenai pakaian adat dari daerah itu sendiri. Nah sobat, untuk ulasan selengkapnya mengenai pakaian adat Lampung dan penjelasannya tersebut, yuk langsung saja kita simak ulasan berikut ini dengan seksama. Cekidot.

Adapun pakaian adat Lampung disebut dengan Tulang Bawang. Meskipun mempunyai penduduk dari berbagai suku yang seyogianya heterogen, kebudayaan asli dari suku Lampung itu sendiri masih tetap dilestarikan hingga saat ini atau bisa dibilang tidak lekang oleh waktu dan perubahan waktu yang ada. Hal ini dikarenakan pakaian adat Lampung tersebut adalah warisan yang mempunyai nilai seni dan makna filosofis yang tinggi serta merupakan contoh seni budaya nusantara .

Pakaian Adat Lampung Untuk Pria

Pakaian adat untuk pria Lampung pada umumnya terkesan sederhana yakni berupa  baju lengan panjang berwarna putih, celana panjang hitam, sarung tumpal, sesapuran, dan juga khika akhir. Selain itu pakaian adat khas Lampung untuk pria tersebut juga dilengkapi dengan beberapa perhiasan lainnya, sebut saja seperti :

  • Kalung papar jahar yang berwujud lempengan siger kecil atau perahu yang disusun denga ukuran yang berbeda
  • Kalung buah jukum yakni kalung berupa gantungan menyerupai buah
  • Ikat pinggang yang dilengkapi dengan sebuah keris atau yang disebut dengan terapang
  • Selempang pinang yang menyerupai buah seperti bunga
  • Gelang burung
  • Gelang kano
  • Gelang bibit

Pakaian Adat Lampung Untuk Wanita

Pakaian adat untuk kaum wanita tidak terlalu jauh berbeda dengan kaum lelaki pada umumnya. Namun pada mereka kaum wanita dilengkapi dengan beberapa aksesoris yang lain yang menambah nilai filosfis dan juga estetis didalamnya . Berikut ulasannya untuk anda.

  • Siger

Siger merupakan mahkota emas khas yang digunakan oleh kaum wanita pada kepalanya. Mahkota ini melambangkan keagungan kota Lampung itu sendiri.

  • Seraja Bulan

Seraja bulan ini merupakan mahkota kecil beruji tiga yang terletak diatas siger dan memiliki jumlah sebanyak liam buah.

  • Subang

Subang itu sendiri merupakan perhiasan yang digantungkan di ujung daun telinga. Subang ini sendiri pada umumnya berbentuk menyerupai buah kenari yang terbuat dari bahan emas.

  • Perhiasan Leher dan Dada

Adapun perhiasan leher dan dada pada wanita Lampung ini adalah seperti kalung buah Jukun, kaling ringit dan juga kalung papanjar.

  • Perhiasan Pinggang dan Lengan

Perhiasan pinggang tersebut bisa seperti selempang pinang yang digantungkan melintang dari dahu ke pinggang yang mirip bunga serta bulu serta sebuah ikat pinggang yang terbuat dari kain beludru.

Semoga setelah membaca ulasan diatas rasa cinta anda akan budaya kita semakin bertambah ya sobat. Dan semoga ulasan tersebut bisa bermanfaat bagi anda yang sudah berkunjung dan membacanya. Sampai jumpa diulasa selanjutnya dengan pembahasan yang tidak kalah menarik lainnya. Salam

Recent Posts

Kerajinan Tangan dari Maluku Utara dan Penjelasannya

Selain potensi alam, terdapat banyak keunikan dan keindahan lainnya yang ada di Maluku Utara. Salah…

6 years ago

Kerajinan Tangan dari Sulawesi Barat dan Penjelasannya

Setiap daerah yang ada di Indonesia memiliki potensinya masing-masing. Alam yang indah dan juga kebudayaan…

6 years ago

Kerajinan Tangan dari Sulawesi Tengah dan Penjelasannya

Sulawesi Tengah adalah salah satu provinsi Indonesia yang banyak menyimpan seni-seni kerajinan tangan yang tak…

6 years ago

Kerajinan Tangan dari Gorontalo dan Penjelasannya

Gorontalo merupakan salah satu Provinsi di Indonesia yang menyimpan banyak keanekaragaman budayanya. Banyak penduduk lokal…

6 years ago

Kerajinan Tangan dari Sulawesi Tenggara dan Penjelasannya

Pesona alam dan budaya Sulawesi Tenggara tak kalah indahnya dengan wilayah lainnya di Indonesia. Banyak…

6 years ago

Kerajinan Tangan dari Sulawesi Utara dan Penjelasannya

Sulawesi Utara adalah salah satu provinsi di Indonesia yang terkenal dengan kekayaan alam dan juga…

6 years ago